5 Manfaat Mengenalkan Mainan Edukatif Pada Anak-Anak
Di era modern ini, banyak orang tua bijak memilihkan mainan edukatif untuk anak mereka, ketimbang membelikan mereka mainan yang hanya sekedar mainan saja. Nah, apa sih sebenarnya mainan edukatif itu?
Mainan edukatif adalah jenis mainan yang mampu merangsang daya pikir anak yang memainkannya, termasuk meningkatkan kemampuan berkonsentrasi dan memecahkan masalah. Selain itu ainan edukatif juga mampu memberika stimulasi untuk system motorik halus, misalnya saja saat anak mengambil mainannya, meraba, memegang dengan jarinya, dan sebagainya. Sedangkan rangsangan motorik kasar didapat saat menggerak-gerakkan mainannya, melempar, mengangkat, dan sebagainya.
Jadi, sebagai orang tua, kita juga harus bisa membedakan mana mainan jenis edukatif dan mana mainan lainnya?
Berikut adalah manfaat mainan edukatif yang baik diberikan pada si kecil:
1. Mainan Diperuntukan Bagi Balita
image. via family.fimela.com
Saat kita memilihkan mainan edukatif untuk anak kita yang masih balita, maka ilihkanlah mainan yang memang diperuntukan untuk balita. Kita bisa melihat bagaimana keterangan usia yang ada pada kemasan, untuk mainan yang memenuhi standar biasanya ada keterangannya. Hal ini penting agar mainan anak aman untuk dimainkan sesuai dengan usianya.
2. Mainan Edukatif Harus Multifungsi
image. via www.dwiaditya.web.id
Mainan edukatif yang baik dirancang sebagai mainan yang multifungsi. Semisalnya saja dari satu mainan si kecil bisa mendapatkan berbagai variasi mainan lainnya, sehingga stimulasi yang didapat anak juga lebih beragam.
3. Mainan Edukatif Adalah Mainan Yang Mampu Melatih Problem Solving
image. via www.webzubra.com
Jadi yang termasuk dalam mainan edukatif adalah jika mainan itu mampu melatih anak bagaimana memecahkan permasalahan. Dngan kata lain, dalam memainkannya anak diminta untuk melakukan problem solving. Misalnya saja adalah Puzzle, si kecil akan diminta untuk menyusun potongan-potongannya menjadi utuh.
4. Mainan Edukatif Dapat Melatih Perkembangan Konsep Dasar
image. via fabulesslyfrugal.com
Melalui permainan dukatif, si kecil diharapkan bisa bermain sambil mengembangkan kemampuan dasarnya, mulai dari mengenal bentuk, warna, besaran, juga melatih motorik halus dalam otak agar lebih berkembang dengan baik.
5. Mainan Edukatif Dapat Merangsang Kreativitas dan Melatih Ketekunan Anak
image. via www.slideshare.net
Mainan edukatif, bagi si kecil tak hanya sekadar menikmati permainan, tetapi juga dituntut untuk lebih teliti dan tekun saat mengerjakannya. Permainan ini juga dapat membuat si kecil lebih kreatif, misalnya saja melalui berbagai variasi mainan yang dilakukan. Karena, jika sejak kecil anak kita sudah terbiasa untuk menghasilkan karya, melalui permainan rancang bangun misalnya, kelak mereka juga akan lebih berinovasi untuk menciptakan suatu karya, tidak hanya menjadi follower saja.
Simak juga “Menstimulasi Kecerdasan Anak Berdasarkan Usia Anak“
Simak juga “7 Pantangan Mengasuh Bayi Baru Lahir Buat Orangtua“
Jadi jangan di tunda tunda yaa mom sampai jumpa di Toys Kingdom Living Plaza Bekasi, Kids!
Syarat dan ketentuan berlaku. Untuk info lebih lanjut, dapat menghubungi kami di Toys Kingdom Ahmad Yani Bekasi di no telp 021-88959129 ext:300/145
ataupun anda dapat email di alamat email kamicstoys.ayb@toyskingdom.co.id /mgrtoys.ayb@toyskingdom.co.id.
Salam ceria,
Toys Kingdom Ahmad Yani Bekasi
Jl. Achmad Yani Bekasi No 9 Pekayon Jaya Bekasi17148
Tlp: 021-8895 9129 ( ext:300/145 )
Contact person :
Whatsapp:
Achmad sujana : 08211028-8166
Agung SP : 081381830697
No comments:
Post a Comment